Sekar –
Guna antisipasi terjadinya aksi kejahatan, anggota Polsek Sekar Polres Bojonegoro Polda Jatim melaksanakan kegiatan patroli senja di tempat dan jam rawan terjadinya kejahatan pada Sabtu (20/05/23).
AKBP Rogib Triyanto,SIK. melalalui Kapolsek Sekar IPTU Nursayit memerintahkan anggotanya untuk melaksanakan patroli guna antisipasi dan cegah terjadinya tindak kejahatan.
Setidaknya kalau melihat anggota Polisi patroli, orang yang berniat jahat akan mengurungkan niatnya.
Patroli sendiri dimaksutkan untuk memberikan rasa aman dan nyaman pada masyarakat, baik yang sedang mekakukan aktifitas maupun yang sedang berada di rumah.
Nursayit berpesan kepada anggota yang sedang melaksanakan patroli untuk selalu mengutamakan keselamatan masyarakat maupun keselamatan diri Sendiri.
Jangan lupa selama patroli agar selalu humanis dengan senyum, sapa dan salam.
Hindari kontra produktif dari masyarakat, serta barus mengedepankan HAM,”pungkas Nursayit.
Discussion about this post